Pj Bupati Sumedang Siap Wujudkan Sumedang Sebagai Kota Ramah Sepeda

- 28 April 2024, 15:52 WIB
Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang mengikuti acara Gowes Sabilulungan dalam rangka Hari Jadi Sumedang ke-446, di Alun-alun Sumedang.
Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang mengikuti acara Gowes Sabilulungan dalam rangka Hari Jadi Sumedang ke-446, di Alun-alun Sumedang. /kabar-sumedang.com/DOK/

 

KABAR SUMEDANG - Melihat tingginya animo masyarakat Sumedang dalam bersepeda, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang, kini berencana akan membangun infrastruktur khusus untuk jalur bersepeda. 

Rencana pembangunan infrastruktur untuk sarana bersepeda masyarakat ini, merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk menjadikan Sumedang sebagai Kota Layak Sepeda dan Ramah Sepeda. 

"Antusias warga Sumedang untuk bersepeda ternyata sangat luar biasa. Hal ini dibuktikan, dengan banyaknya masyarakat yang mengikuti kegiatan Gowes Sabilulungan dalam rangka memperingati Hari Jadi Sumedang ke-446," kata Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli. 

Baca Juga: Pj Bupati Sumedang Lepas Peserta Gowes Sabilulungan Memperingati HJS ke 446

Tingginya animo masyarakat untuk bersepeda ini, tentunya harus menjadi perhatian pemerintah daerah. Maka dari itu, Pemkab Sumedang akan berupaya untuk memfasilitasi kebutuhan infrastruktur bagi para pecinta sepeda.

Salah satunya, kata Yudia, dengan cara menyiapkan atau membangun infrastruktur khusus untuk sarana bersepeda masyarakat di Sumedang. 

Dengan begitu, sambung Yudia, Sumedang nantinya bisa menjadi salah satu daerah yang layak untuk bersepeda dan ramah bagi para pesepeda. 

Baca Juga: MTQ Tingkat Jabar ke-38, Kafilah Sumedang Targerkan Masuk Empat Besar

“Mudah-mudahan ke depan kita bisa membuat infrastuktur khusus untuk sarana bersepeda. Supaya Sumedang ini bisa menjadi kota layak sepeda dan ramah sepeda," kata Pj Bupati Sumedang. 

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x