Peringatan Hardiknas Tahun 2024, Pj Bupati Sumedang Berikan Penghargaan Bagi para Pelaku Pendidikan

- 2 Mei 2024, 15:23 WIB
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang menyerahkan penghargaan kepada Kepala Dinas Pendidikan Sumedang Dian Sukmara.
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang menyerahkan penghargaan kepada Kepala Dinas Pendidikan Sumedang Dian Sukmara. /kabar-sumedang.com/DOK Pemda Sumedang/

KABAR SUMEDANG - Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, berikan penghargaan kepada sejumlah pihak yang telah berjasa terhadap kemajuan pendidikan di wilayah Kabupaten Sumedang. 

Penghargaan tersebut, diserahkan langsung oleh Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, usai pelaksanaan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2024, di Lapangan Upacara Pusat Pemerintahan Sumedang, Kamis, 2 Mei 2024.

Sejumlah pelaku dan penyelenggara pendidikan yang menerima penghargaan dari pada peringatan Hardiknas tahun 2024 tingkat Kabupaten Sumedang ini antara lain;

Baca Juga: AMS Distrik Sumedang Santuni Keluarga Kurang Mampu dan Anak Yatim Disela acara Halal Bihalal

1. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang Dian Sukmara, sebagai peraih penghargaan atas pencapaian terbaik pemanfaatan Aplikasi Rapor Pendidikan tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023.

2. Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang Eka Ganjar Kurniawan, sebagai peraih penghargaan atas pencapaian terbaik Penerbitan Regulasi Dukungan Kebijakan Merdeka Belajar Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023.

3. Dani Setiawan, sebagai peraih penghargaan atas Optimalisasi Pengembangan Kapasitas Guru Melalui Sistem Manajemen Talenta Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023.

Baca Juga: Targerkan Nol Persen Kemiskinan Ekstrem di Tahun 2024, Pemkab Sumedang Siapkan Tiga Strategi Jitu

4. Yudi Purwana, sebagai peraih penghargaan Kabupaten/Kota Jumlah Guru Bersertifikasi Terbanyak Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023.

5. Enung Titin Agustikawati, sebagai peraih Terbaik I Kategori Kepala SMP Inovatif Dalam Kegaitan Apresiasi Guru Dan Tenaga Kependidikan Provinsi Jawa Barat 2023.

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah