Dua Jembatan Terdampak Bencana Banjir dan Gempa di Sumedang Bakal Diperbaiki Tahun Ini

- 4 Juni 2024, 13:18 WIB
Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang meninjau kondisi Jembatan Sasak Beureum penghubung Conggeang-Ujungjaya.
Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang meninjau kondisi Jembatan Sasak Beureum penghubung Conggeang-Ujungjaya. /kabar-sumedang.com/DOK Pemda Sumedang/

 

KABAR SUMEDANG - Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang, pada tahun 2024 ini berencana akan mulai memperbaiki dua bangunan jembatan yang rusak akibat bencana banjir dan gempa bumi. 

Kedua jembatan yang bakal diperbaiki di tahun 2024 ini, yakni Jembatan Cianda di wilayah Kecamatan Conggeang yang putus akibat bencana banjir, dan Jembatan Sasak Beureum di wilayah Cipelang Kecamatan Ujungjaya yang mengalami kerusakan akibat gempa bumi. 

Informasi soal rencana perbaikan kedua jembatan tersebut, disampaikan langsung oleh Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, pada saat melakukan kunjungan kerja ke wilayah Ujungjaya dan Conggeang, beberapa hari lalu.

Baca Juga: SDN Neglasari di Sumedang Rusak Akibat Abrasi, Pj Bupati : Akan segera Lakukan Penanganan

"Insya Alloh tahun ini akan kita perbaiki. Kedua jembatan ini, memang merupakan akses vital, sehingga perlu segera diperbaiki," kata Yudia Ramli. 

Pj Bupati Sumedang menyebutkan, anggaran untuk perbaikan kedua jembatan ini, nantinya akan didanai oleh pemerintah pusat. Soalnya, usulan untuk perbaikan jembatan tersebut telah masuk ke Kementerian PUPR. 

Di mana, untuk perbaikan Jembatan Sasak Beureum yang menghubungkan Ujungjaya-Conggeang akan ditangani melalui dana Inpres Jalan Daerah (IJD). Sedangkan untuk Jembatan Cianda yang di Conggeang, akan diperbaiki dengan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK).

Baca Juga: Pembuatan Tanggul Sementara Hampir Tuntas, Bendung Cariang di Ujungjaya Sumedang Segera Difungsikan

"Untuk perbaikan Jembatan Sasak Beureum, sat ini masih dalam proses di Kementerian PUPR. Pagu nilai terdernya sekitar Rp 16 miliar untuk bentangan jembatan 60 meter. Sementara untuk perbaikan Jembatan Cianda yang dari DAK, nilai tendernya sekitar Rp 7,89 miliar untuk bentangan 42 meter," tutur Yudia.

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah