Menanti Malam Lailatul Qadar pada Bulan Suci Ramadan, Inilah Keutamaan dan Amalan yang Dianjurkan

- 2 April 2024, 16:30 WIB
Ilustrasi, berdoa menantikan Lailatul Qadar.
Ilustrasi, berdoa menantikan Lailatul Qadar. /kabar-sumedang.com/DOK pixabay/

KABAR SUMEDANG - Menjelang akhir bulan suci Ramadan, seluruh umat Islam di muka bumi, pasti akan menantikan datangnya malam lailatul qadar atau malam seribu bulan.

Malam Lailatul Qadar merupakan malam yang paling istimewa di bulan Ramadan. Menurut sejumlah riwayat, Lailatul Qadar sebagai malam yang lebih baik dari seribu bulan. 

Tidak ada yang mengetahui secara pasti kapan Lailatul Qadar itu akan diturunkan oleh Allah SWT. Namun menurut sejumlah riwayat, malam Lailatul Qadar ini biasanya akan datang atau diturunkan pada sepuluh malam terakhir di bulan suci Ramadan.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Makanan untuk Sahur Puasa di Bulan Ramadan, Dijamin Tambah Nafsu Makan!

Salah satu riwayat menyebutkan, pada sepuluh malam terakhir di bulan suci Ramadan, Nabi Muhammad SAW selalu menyambut malam lailatul qadar dengan mengajarkan umatnya untuk melakukan i’tikaf. 

Sebagai malam yang lebih baik dari seribu bulan, malam Lailatul Qadar tentu memiliki banyak keutamaan atau keistimewaan. Saking istimewanya malam Lailatul Qadar, para malaikat juga banyak yang turun ke bumi.

Seperti yang ditulis dalam sebuah buku karya Muhammad Adam yang berjudul “Sukses Berburu Lailatul Qadar”, di sana dijelaskan bahwa malam Lailatul Qadar memiliki banyak keistimewaan yang sangat luar biasa, sehingga banyak malaikat yang turun ke bumi. Kehadiran para malaikat ke bumi ini, dianggap sebagai tanda turunnya berkah dan rahmat dari Allah SWT.

Baca Juga: Raih Keutuhan Puasa Ramadhan dengan 5 Tips Berikut

Sumber lain menyebutkan, Allah SWT telah menjanjikan pahala seribu bulan bagi mereka yang beribadah di malam Lailatul Qadar. Sejumlah riwayat menyebutkan, Rasulullah SAW pernah mengungkapkan tentang tanda-tanda malam Lailatul Qadar, hanya terjadi di bulan suci Ramadan, dan malam-malam ganjil di sepuluh hari terakhir Ramadan.

Salah satu amalan yang dianjurkan untuk dikerjakan pada 10 malam terakhir di bulan suci Ramadan, antara lain melaksanakan salat sunnah, memperbanyak dzikir, melaksanakan I’tikaf di masjid, perbanyak bersedekah, melakukan tilawah Al Qur'an, Salat Isya dan Subuh berjamaah, dan amalan kebaikan lainnya. 

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x