BPJS Ketenagakerjaan Sumedang Laksanakan Monev dan Sosialisasi Jaminan Kecelakaan Kerja

- 27 Juni 2024, 15:15 WIB
Kegiatan monitoring dan evaluasi, serta sosialisasi e-PLKK, di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Sumedang.
Kegiatan monitoring dan evaluasi, serta sosialisasi e-PLKK, di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Sumedang. /kabar-sumedang.com/Taufik Rohman/

KABAR SUMEDANG - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Sumedang, telah melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi bersama Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK), di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Sumedang, Kamis, 27 Juni 2024.

Kegiatan Monev yang dihadiri oleh 18 orang perwakilan dari PLKK ini, merupakan salah satu bentuk sinergitas antara BPJAMSOSTEK Sumedang dengan PLKK selaku mitra BPJAMSOSTEK.

"Barusan kami telah melaksanakan kegiatan monev bersama PLKK. Kegiatan monev ini, bertujuan untuk meningkatkan sinergi dengan mitra kami. Sekaligus untuk menyamakan pemahaman tentang implementasi perlindungan dan pelayanan bagi peserta program di Sumedang," kata Kepala BPJS Ketenagakerjaan Sumedang, Rita Mariana.

Baca Juga: Luar Biasa, Anggota Paskibraka Sumedang Kini Diikutsertakan Sebagai Peserta BPJAMSOSTEK

Pada kegiatan ini, kata Rita, selain melakukan monev, pihaknya juga telah melaksanakan sosialisais mengenai manfaat perlindungan Program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK).

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan dan meningkatkan tingkat kepuasan peserta. "Ini, sebagai wujud kepedulian dan ucapan terima kasih kami kepada PLKK, atas kerjasama yang telah terjalin dengan baik selama ini," ujar Rita.

Rita berharap, kebersamaan ini dapat menciptakan keakraban dan kerjasama yang lebih baik, sehingga mampu meningkatkan pemahaman manfaat program JKK BPJS Ketenagakerjaan bagi para peserta. 

Baca Juga: Jemaah Haji Kloter 8 asal Sumedang kembali Utuh dan Selamat

Lebih jauh dari itu, kegiatan ini sebagai sarana untuk mengevaluasi layanan PLKK, sebagai persiapan untuk menghadapi IKS 2025.

"Harapan utama kami, kualitas layanan PLKK kepada para peserta bisa semakin meningkat. Sehingga para peserta bisa merasa puas dengan program JKK BPJS Ketenagakerjaan Sumedang," Rita.

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah