Ribuan Santri TKA dan TPA di Sumedang Serentak Diwisuda

- 10 Juni 2024, 14:36 WIB
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang memberikan ucapan selamat kepada para santri TKA dan TPA yang telah menjalani wisuda.
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang memberikan ucapan selamat kepada para santri TKA dan TPA yang telah menjalani wisuda. /kabar-sumedang.com/DOK Pemda Sumedang/

 

KABAR SUMEDANG - Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Sumedang, secara resmi telah mewisuda 1.973 santri Taman Kanak-kanak Al-Qur’an (TKA) dan Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) lulusan tahun 2024.

Ribuan santri TKA dan TPA lulusan tahun 2024 yang berada di bawah naungan BKPRMI Kabupaten Sumedang ini, secara serentak telah mengikuti wisuda atau Haflah Musyahadah di GOR Tadjimale Sumedang, pada Sabtu (8/6/2024) lalu.

Menurut Ketua DPD BKPRMI Kabupaten Sumedang H. Ayi Subhan Hafas, pelaksanakan Haflah Musyahadah yang ke-30 kemarin itu merupakan kelanjutan dari kegiatan ujian Munaqosah yang digelar sebelumnya. 

Baca Juga: Tim Damkar Sumedang Berhasil Bantu Lepaskan Kalung pada Kucing Peliharaan

“Ujian Munaqosah kemarin itu, diikuti oleh 3.200 santri dan sekarang yang mengikuti Musyahadah sebanyak 1.973 santriwan-santriwati. Munaqosah ini sebagai ajang evaluasi terhadap proses pembelajaran kegiatan TPA Sumedang," ujar Ayi, Senin, 10 Juni 2024.

Ayi menyebutkan, proses pembelajaran TKA/TPA sendiri, merupakan salah ikhtiar dari lembaga BKPRMI untuk membantu pemerintah, khususnya dalam rangka pengentasan buta huruf Al-Qur’an di Kabupaten Sumedang. 

"Ini adalah bentuk sumbangsih kami terhadap pemerintah dalam pengentasan buta huruf Al-Qur’an di Kabupaten Sumedang. Kedepannya kami berharap tetap bisa memberi manfaat bersinergi dengan pemda dalam menyukseskan Sumedang Sehati,” ucap Ayi Subhan.

Baca Juga: Diskanak Sumedang Lakukan Pemeriksaan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pelaksanakan kegiatan Haflah Musyahadah ke-30 yang diselenggarakan DPD BKPRMI Kabupaten Sumedang kemarin ini, dihadiri langsung oleh Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli.***

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah