Anggota KPU Sumedang Resmi Dilantik, Ogi Ahmad Fauzi Kembali Terpilih Jadi Ketua

- 1 November 2023, 13:17 WIB
Ketua KPU Kabupaten Sumedang Ogi Ahmad Fauzi.
Ketua KPU Kabupaten Sumedang Ogi Ahmad Fauzi. /kabar-sumedang.com/DOK/

KABAR SUMEDANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumedang periode 2023-2028, akhirnya resmi dilantik. Pelantikan tersebut, telah dilakukan beberapa hari lalu bersama puluhan anggota KPU kabupaten/kota lainnya, di Kantor KPU Republik Indonesia.

Anggota KPU Kabupaten Sumedang yang telah resmi dilantik ini, 3 di antaranya adalah incumbent yaitu Ogi Ahmad Fauzi, Asep Wawan, dan Iyan Sopian. Sedangkan 2 anggota lainnya, yakni Fajar Septian dan Rizal Sopian, keduanya merupakan anggota baru.

Berdasarkan hasil rapat pleno yang dilakukan kelima anggota KPU Kabupaten Sumedang periode 2023-2028, semua anggota sepakat bahwa untuk posisi Ketua KPU Sumedang akan kembali diberikan kepada Ogi Ahmad Fauzi. 

Baca Juga: Seminar Nasional ASN Peduli Kependudukan, Upaya Wujudkan Indonesia Emas di Tahun 2045

Informasi ini, disampaikan langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Sumedang terpilih, Ogi Ahmad Fauzi. "Alhamdulillah, saya ternyata masih dipercaya oleh teman-teman untuk kembali menjadi Ketua KPU Sumedang," kata Ogi Ahmad Fauzi, Rabu, 1 November 2023.

Ogi menyebutkan, saat ini semua anggota KPU Sumedang telah siap untuk melanjutkan berbagai pelaksanaan tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. 

Bahkan, setelah pelantikan juga semua anggota KPU telah langsung bergerak sesuai tugas pokok dan fungsi dari masing-masing divisinya.

Baca Juga: Sempat Dinyatakan Hilang, Petani Asal Cinangsi Sumedang Ditemukan Tewas Terpanggang

“Malah hari ini saja, saya bersama divisi teknis sedang mengikuti Rakor Finalisasi untuk surat suara. Pokoknya, kami akan langsung tancap gas melaksanakan tahapan-tahapan Pemilu. Apalagi tanggal 3 November besok kita harus sudah menetapkan Daftar Calon Tetap (DCT). Jadi setelah Rakor ini, akan dilanjut Rakor dengan partai di Sumedang," tutur Ogi.

Adapun untuk susunan divisi anggota KPU Sumedang yang baru, untuk Koordinator Divisi Keuangan, Umum, Logistik dan Rumah Tangga dipegang oleh Ogi Ahmad Fauzi, Koordinator Divisi Teknis Penyelenggaraan Iyan Sopian, Koordinator Divisi Perencanaan Data dan Informasi Asep Wawan, Koordinator Divisi hukum dan Pengawasan Rizal Sopian, dan untuk Koordinator Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM dipegang oleh Fajar Septian.

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah