Sempat Hilang Terseret Ombak, Nelayan di Pangandaran Akhirnya Ditemukan Meninggal

- 12 Maret 2024, 19:37 WIB
Petugas Gabungan di Pangandaran, sedang melakukan pencarian korban tenggelam
Petugas Gabungan di Pangandaran, sedang melakukan pencarian korban tenggelam /kabar-sumedang.com/DOK/

KABAR SUMEDANG - Setelah dilakukan upaya pencarian selama tiga hari, Dede Yulianto (49), nelayan asal Desa Cibenda, Kecamatan Parigi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, akhirnya ditemukan dalam kondisi telah meninggal dunia. 

Jenazah nelayan ini, ditemukan mengambang di sekitar Pantai Timur Pangandaran, pada Selasa 12 Maret 2024 sekitar pukul 08.40 WIB.

Sebelumnya, Almarhum sempat dilaporkan hilang akibat terseret ombak, saat melakukan aktivitas nelayan di sekitar Pantai Batu Hiu, Kabupaten Pangandaran pada Minggu (10/3/2024) pukul 05.00 WIB.

Baca Juga: Belasan Perahu Nelayan Rusak Akibat Hantaman Gelombang di Pantai Selatan Cipatujah Tasikmalaya

Setelah tiga hari dilakukan pencarian, nelayan yang hilang terseret ombak ini, akhirnya berhasil ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia, di Pantai Timur Pangandaran atau sekitar 10 mil dari lokasi kejadian di Pantai Batu Hiu.

Dede Yulianto ini, merupakan satu dari dua nelayan yang menjadi korban hantaman gelombang laut hingga menghilang akibat terseret ombak.

Korban ombak yang satunya lagi, diketahui bernama Supin warga Kalangjaladri, Kecamatan Parigi, Pangandaran. Korban atas nama Supin ini, telah ditemukan sekitar 500 meter dari lokasi kejadian, pada Senin (11/3/2024) kemarin.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Tanggal 2 Ramadan 1445 Hijriah untuk Wilayah Sumedang

"Kami bersyukur, karena akhirnya upaya pencarian ini membuahkan hasil. Target pencarian yang terakhir akhirnya bisa ditemukan. Cuman, jaraknya jauh sekali dari lokasi TKP. Jadi, jenazah sudah ditemukan di Pantai Timur samping Cagar Alam Pangandaran," kata Ketua SAR Barakuda Kabupaten Pangandaran, Sakio Andrianto, Selasa 12 Maret 2024, sore.

Sakio Andrianto menyebutkan, korban kemungkinan terbawa arus dan terombang ambing ke pinggir tebing karang di sekitar Cagar Alam Pangandaran. 

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x