Wabup Sumedang Hadiri Pembukaan Popda Jabar ke-XIII Cabor Tarung Derajat

- 6 Juli 2023, 17:37 WIB
Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan, sedang menghadiri acara pembukaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Jabar, cabang olahraga Tarung Derajat, di Gor ITB Kampus Jatinangor.
Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan, sedang menghadiri acara pembukaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Jabar, cabang olahraga Tarung Derajat, di Gor ITB Kampus Jatinangor. /kabar-sumedang.com/Devi Supriyadi/

“Kami harap, kontingen Sumedang pada cabor Tarung Derajat ini dapat menunjukkan prestasi terbaik, sehingga bisa mengharumkan nama Sumedang," tutur Erwan.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jabar Wahyu Wijaya, dalam laporannya menyampaikan bahwa cabor Tarung Derajat ini diikuti oleh 208 atlet dari 23 kabupaten/kota di Jawa Barat, mulai dari tingkat SD, SMP, hingga SMA. Jumlah keseluruhan atlet dan official yang mengikuti acara ini mencapai 250 orang.

Baca Juga: 14 BUMDes di Sumedang Dinyatakan Masuk Kategori Maju oleh Kemendes RI

“Kami mengucapkan selamat bertanding bagi para atlet Popda Tarung Derajat, bermainlah dengan kepala dingin dan sportif. Hasil pertandingan ini, akan kita seleksi untuk perwakilan Jabar pada Pekan Olahraga Nasional (Pornas),” kata Wahyu.***

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah