Tempat Parkir Pasar Hewan Tanjungsari Sumedang Dibenahi, Antisipasi Meningkatnya Pengunjung Jelang Idul Adha

- 19 Mei 2024, 09:35 WIB
Pihak UPTD Pasar Hewan Tanjingsari melakukan pembemahan kantong kantong parkir, antisipaai meningkatnya pengunjung jelang Idul Adha
Pihak UPTD Pasar Hewan Tanjingsari melakukan pembemahan kantong kantong parkir, antisipaai meningkatnya pengunjung jelang Idul Adha /kabar-sumedang.com/Endan Dodi Kusnaedi/

KABAR SUMEDANG - Pihak Pengelola Pasar Hewan Tanjungsari Sumedang mulai melakukan pengaturan lahan lahan parkir jelang Idul Adha 1445 H.

Hal ini dilakukan guna mengantisifasi terjadinya lonjakan pengunjung ke pasar hewan Tanjungsari sehubungan dengan semakin dekatnya perayaan Idul Adha.

"Jelang perayaan Idul Adha biasanya pengunjung dalam hal ini baik pedagang maupun pembeli bisa meningkat 100%," jelas Kepala UPTD Pasar Hewan Tanjungsari Rani Haryono Minggu, 19 Mei 2024.

Baca Juga: Pasar Hewan Tanjungsari Sumedang mulai Ramai jelang Idul Adha

Dikatakan dia, beberapa lahan disekitar UPTD Pasar hewan kini dibenahi untuk areal parkir termasuk halaman kantor UPTD pasar hewan.

Lebih lanjut dikatakan Rani selain melakukan penataan terhadap lahan parkir, pihaknya juga melakukan penataan.untuk tempat hewan.

"Antisipasi saja atas kemungkinan meningkatnya hewan kurban yang dijual sehingga lahan untuk hewan yang dijual juga harus kita tambah," jelasnya.

Baca Juga: Petani di Sumedang Mulai Was Was Hadapi Musim Tanam Padi ke Dua Tahun 2024

Sejauh ini lanjut Rani jumlah patok untuk penjualan sapi di pasar hewan Tanjungsari ada 100 patok dan untuk domba kambing ada 700 patok.

"Untuk hari pasar biasa memang tidak terpakai semuanya, tapi jelang Idul Adha biasanya suka penuh bahkan bisa lebih," tandasnya. ***

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah