Herman Suryatman Bakal Dilantik Jadi Sekda Jabar Sore Ini, Siapa Pengganti Pj Bupati Sumedang?

- 1 April 2024, 14:03 WIB
Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman, akan segera dilantik menjadi Sekda Jabar.
Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman, akan segera dilantik menjadi Sekda Jabar. /kabar-sumedang.com/Taufik Rohman/

KABAR SUMEDANG - Setelah melalui tahapan seleksi yang cukup ketat, Penjabat Bupati Sumedang Herman Suryatman, akhirnya bisa berhasil lolos menjadi Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat. 

Bahkan menurut agenda, pelantikan Herman Suryatman sebagai Sekda Jabar ini, akan dilaksanakan di Aula Barat Gedung Sate, Jalan Dipenogoro Nomor 22, Bandung, pada Senin, 1 April 2024, pukul 15.00 WIB.

Lantas, siapa yang akan mengisi jabatan Pj Bupati Sumedang, seandainya Herman Suryatman telah resmi dilantik menjadi Sekda Jabar. Berikut penjelasan Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman, saat diwawancarai wartawan usai memimpin apel gabungan, di Lapangan Upacara Pusat Pemerintahan Sumedang, Senin, pagi.

Baca Juga: Herman Suryatman: Untuk Sekolah Terdampak Gempa Ada Metode Pembelajaran Berbeda

"Iya, Alhamdulillah saya sudah mendapatkan undangan dari Bapak Gubernur. Nanti sore pukul 15.00 WIB, Insya Allah akan dilaksanakan pelantikan Sekda Jawa Barat," kata Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman. 

Adapun mengenai posisi jabatan Pj Bupati Sumedang seandainya Herman Suryatman telah dilantik menjadi Sekda Jabar, menurut penjelasan Herman, hal itu merupakan kewenangan Mendagri RI, jadi masih menunggu informasi lebih lanjut dari Gubernur Jawa Barat dan Mendagri. "Nanti tunggu dari pa Gubernur dan Mendagri," kata Herman.

Dalam kesempatan itu, Pj Bupati Sumedang juga memohon bimbingan dan dukungn dari segenap komponen masyarakat, serta pemerintah daerah di Jawa Barat.

Baca Juga: Tergiur Penggandaan Uang Sebesar Rp 6,5 Miliar, Pria Asal Sumedang Harus Kehilangan Rp 50 Juta

"Dengan segala kerendahan hati, Saya mohon dukungan dan bimbingan dari segenap komponen daerah. Dengan segala keterbatasan, saya akan terus berikhtiar untuk memberikan yang terbaik bagi Jawa Barat," tutur Herman.***

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah