Hadiri Peluncuran GovTech Indonesia, Pj Bupati Sumedang Siap Tingkatkan SPBE

- 27 Mei 2024, 16:19 WIB
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang menghadiri undangan dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, di Istana Negara.
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang menghadiri undangan dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, di Istana Negara. /kabar-sumedang.com/DOK Pemda Sumedang/

KABAR SUMEDANG - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, secara resmi telah meluncurkan Govtech Indonesia atau Government Technology Indonesia, di Instana Negara, Jakarta, pada Senin, 27 Mei 2024.

Peluncuran Govtech Indonesia ini, bukan hanya dihadiri jajaran Menteri Indonesia Maju, akan tetapi dihadiri pula oleh para Kepala Daerah, termasuk Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli. 

Menurut Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, kehadiran Govtech atau Government Technology Indonesia ini, diharapkan dapat mendorong pemerintahan atau birokrasi yang semakin lincah.

Baca Juga: Optimalkan Pemanfaatan Gedung Creative Center, Pemkab Sumedang Bakal Sediakan Fasilitas Pendukung

Maka dari itu, kata Yudia, guna mendukung suksesnya Govtech Indonesia ini, maka Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang akan terus berupaya untuk meningkatkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Sebab bagaimanapun juga, SPBE ini merupakan sebuah alat untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif, efisien, dan berkualitas.

"Govtech ini nantinya akan menjadikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di Kabupaten Sumedang, bisa lebih cepat dan tepat, efektif dan efisien," ujar Yudia.

Yudia berharap, dengan adanya teknologi terbarukan pada tata kelola pemerintahan ini, nantinya dapat berdampak signifikan terhadap peningkatan kualitas pelayanan publik. 

Baca Juga: BLK Sumedang Kembali Adakan Pelatihan Vokasi Berbasis Kompetensi Bagi Para Pencari Kerja

"Pemanfaatan dari peluncuran sistem pelayanan terpadu ini diharapkan bisa memberikan motivasi, dan mampu berdampak terhadap peningkatan pelayanan publik," ucap Yudia. 

Untuk itu, Pj Bupati Sumedang, mengimbau kepada seluruh Kepala OPD di Kabupaten Sumedang, supaya bisa terus bersinergi dan bekerjasama dengan kabupaten/kota lain, dalam rangka mempercepat penerapan SPBE di Indonesia.***

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah