Sebanyak 831 PPS untuk Pilkada Serentak di Kabupaten Sumedang Resmi Dilantik

- 27 Mei 2024, 08:47 WIB
Pelantikan Anggota PPS se-Kabupaten Sumedang.
Pelantikan Anggota PPS se-Kabupaten Sumedang. /kabar-sumedang.com/DOK Pemda Sumedang/

KABAR SUMEDANG - Sebanyak 831 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tahun 2024 di Kabupaten Sumedang, secara resmi telah dilantik dan diambil sumpah, pada Minggu (26/5/2024).

Pelantikan yang diadakan di Graha Asia Plaza ini, dilakukan langsung oleh Ketua KPU Sumedang Ogi Ahmad Fauzi. Dalam sambutannya, Ketua KPU berpesan kepada anggota PPK dan PPS, supaya bisa langsung bekerja sesuai tugas dan fungsinya. 

“Anggota PPS yang telah dilantik ini, awal bulan Juni akan langsung melakukan verifikasi faktual dokumen bakal calon perseorangan. Jadi setelah pelantikan ini, harus sudah bersiap-siap,” ujar Ogi.

Baca Juga: Ratusan Siswa Lulusan SMA Al Masoem Jatinangor Sumedang Jalani Wisuda

Acara pelantikan Anggota PPS ini, dihadiri juga oleh Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang Hj. Tuti Ruswati. Dalam sambutannya Pj Sekda, berpesan keada anggota PPK dan PPS supaya dapat bersungguh-sungguh dalam menjalanan tugas sebagai penyelenggara Pilkada. 

"Atas nama Pemerintahan Daerah, saya mengucapkan selamat bekerja kepada 831 anggota PPS yang baru dilantik, dan 130 orang anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang minggu lalu telah dilantik," ujar Tuti. 

Pj Sekda berharap, semoga para anggota PPK dan PPS dapat menjalankan amanah ini dengan baik serta penuh tanggung jawab. Dan mampu menguatkan komitmen untuk memberikan kontribusi terbaik dalam menjalankan kewajiban sesuai tugas dan fungsinya sebagai anggota PPK dan PPS Pilkada 2024.

Baca Juga: Pembeli Hewan Kurban di Pasar Hewan Tanjungsari Sumedang Banyak juga dari Luar Daerah

"Jangan lupa jaga kekompakan, integritas dan transparansi, karena tugas dan tanggung jawab sebagai penyelenggara pemilu di tingkat kecamatan dan desa/kelurahan sangat berat dan kompleks. Pahami seluruh regulasi yang berkaitan dengan Pilkada 2024. Kuatkan koordinasi, sinergi serta komunikasi, tetap jaga dan pertahankan komitmen, karena banyak yang menunggu hasil kerja berkualitas Bapak dan Ibu semua sebagai penyelenggara Pilkada," tutur Tuti.***

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah