Rumah Warga di Cimalaka Sumedang Ludes Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

- 30 Mei 2024, 14:41 WIB
Bangunan rumah warga di Dusun Lemburgedong, Cimalaka,  Sumedang, alami kebakaran.
Bangunan rumah warga di Dusun Lemburgedong, Cimalaka, Sumedang, alami kebakaran. /kabar-sumedang.com/DOK BPBD Sumedang/

KABAR SUMEDANG - Diduga akibat adanya korsleting listrik, bangunan rumah milik Kosasih (54) warga Dusun Lemburgedong RT 03/07, Desa Cimalaka Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, alami kebakaran.

Menurut informasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang, peristiwa kebakaran rumah di wilayah Cimalaka ini, terjadi pada Rabu (29/5/2024) malam.

"Sesuai laporan yang masuk kepada kami, kebakaran di Cimalaka itu mulai terjadi sekira pukul 21.20 WIB," kata Kepala BPBD Kabupaten Sumedang, Atang Sutarno, Kamis, 30 Mei 2024.

Baca Juga: Puluhan Desa di Sumedang Ternyata Sudah Memenuhi Syarat untuk Dimekarkan

Atang menyebutkan, tidak lama setelah menerima laporan tersebut, pihaknya langsung menerjunkan Tim Pusdalops BPBD untuk membantu upaya pemadaman bersama Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Sumedang. 

Berdasarkan hasil asessmen yang dilakukan di lokasi kejadian, kata Atang, penyebab kebakaran di Cimalaka tadi malam itu diduga akibat adanya arus pendek atau korsleting listrik. 

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Paling hanya menyebabkan kerugian material saja, soalnya hampir semua barang di rumah itu ludes terbakar," ujar Atang.

Baca Juga: Penerapan e-Government di Sumedang Harus Berdampak Terhadap Kemajuan Pembangunan

Atang menuturkan, upaya pemadaman tersebut dilakukan oleh petugas UPT Damkar Wilayah Sumedang Kota, dengan dibantu Tim Pusdalops BPBD, unsur TNI, Polri, dan masyarakat setempat. 

"Proses pemadaman kebakaran itu berlangsung sekitar satu jam-an. Soalnya, pada pukul 22.00 WIB kobaran api sudah berhasil dipadamkan," tutur Atang.

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah