Pj Bupati dan Sekda Sumedang Dapat Penghargaan dari KPP Pratama

- 29 Mei 2024, 15:53 WIB
Acara Tax Gathering KPP Pratama Sumedang, di Aula Tampomas Pusat Pemerintahan Sumedang.
Acara Tax Gathering KPP Pratama Sumedang, di Aula Tampomas Pusat Pemerintahan Sumedang. /kabar-sumedang.com/DOK Pemda Sumedang/

KABAR SUMEDANG - Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, dan Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang Hj. Tuti Ruswati, mendapatkan penghargaan dari Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sumedang. 

Penghargaan tersebut, diserahkan pimpinan KPP Pratama Sumedang, pada acara Tax Gathering KPP Pratama Sumedang, di Aula Tampomas, Gedung Pusat Pemerintahan Sumedang, Rabu, 29 Mei 2024.

Dalam acara Tax Gathering KPP Pratama tersebut, Pj Bupati Sumedang meraih penghargaan untuk kategori Pejabat Panutan Terkait Pelaporan SPT Tahunan, sedangkan Pj Sekda Sumedang mendapat penghargaan untuk kategori Mitra Layanan KPP Pratama Sumedang.

Baca Juga: Program BISA Dinilai Berhasil Membantu Turunkan Angka Stunting di Sumedang

Penghargaan yang diberikan pada acara Tax Gathering KPP Pratama Sumedang ini, merupakan sebuah bentuk apresiasi terhadap para wajib pajak atas kepatuhan dan kontribusinya dalam pembangunan negara.

Seperti disampaikan Staf Ahli Bidang Pembangunan Ekonomi dan Keuangan Setda Sumedang Asep Sudrajat, saat mewakili Pj Bupati Sumedang untuk membuka acara Tax Gathering KPP Pratama. 

“Acara ini merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan dari KPP Pratama, atas kepatuhan dan kontribusi para wajib pajak dalam pembangunan negara,” ucap Asep Sudrajat.

Baca Juga: Expo Pengawasan Intern 2024, Sumedang Berhasil Meraih Juara II Dekorasi Booth Kategori Pemda

Dalam sambutannya, Asep Sudrajat juga mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sumedang untuk tetap taat dan patuh dalam melaksanakan kewajibannya untuk membayar pajak.***

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah