Jadi Lokasi Ngabuburit, Jl Bojong Sumedang semakin Ramai Dikunjungi Warga

- 24 Maret 2024, 21:29 WIB
Jadi lokasi ngabuburit dan  tempat jualan makanan takjil, Jl Bojong  Sumedang semakin ramai dikunjungi warga
Jadi lokasi ngabuburit dan tempat jualan makanan takjil, Jl Bojong Sumedang semakin ramai dikunjungi warga /kabar-sumedang.com/Enfan Dodi Kusnaedi/

KABAR SUMEDANG - Jl Bojong Desa Jatimulya Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang setiap sorenya di bulan Ramadan ini semakin banyak di kunjungi warga.

Mereka datang untuk ngabuburit sekaligus mencari makanan takjil untuk berbuka puasa.

Apalagi saat ini jumlah pedagang yang berjualan dilokasi ini semakin banyak seiring dengan semakin banyaknya pengunjung.

Baca Juga: Desa Cipancar menjadi Sentra Penghasil Manggis di Sumedang

Tak heran bila jalan Bojong menjadi macet takala para pedagang makanan takjil sudah mulai berjualan yang dimulai sekitar pukul 15.00.

Banyaknya pengunjung yang sengaja datang untuk ngabuburit dan belanja makanan takjil tentunya saja memberiikan berkah tersendiri bagi para pedagang.

"Ahamdulilah datangnya bulan Ramadan membawa berkah, penjualan es kelapa muda saya meningkat hampir 2 kali lipat dibandingkan hari biasanya," ujar salah seorang pedagang es kelapa muda Minggu, 24 maret 2024.

Baca Juga: Bullying Kian Mengancam, Pemkab Sumedang Optimalkan Langkah Pencegahan

Bahkan lanjutnya karena yang beli cukup banyak, iapun terpaksa harus menyediakan nomor antrian agar pembeli tertib.

Sementara itu berkah juga bukan hanya dirasakan pedagang makanan takjil, tetapi pemilik kuda tunggang, karena di areal Jl Bojong tersebut juga diramaikan dengan kuda tunggang.

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah