Bersilaturahmi ke Sumedang, Ini Pesan yang Disampaikan Ketua FPK Jabar Bagi Generasi Muda

- 12 Juni 2024, 14:04 WIB
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang menerima kunjungan silaturahmi Ketua FPK Jawa Barat.
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang menerima kunjungan silaturahmi Ketua FPK Jawa Barat. /kabar-sumedang.com/DOK Pemda Sumedang/

KABAR SUMEDANG - Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, baru-baru ini telah menerima kunjungan silaturahmi Ketua Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Provinsi Jawa Barat Popong Otje Djundjunan, di Gedung Negara Sumedang. 

Kunjungan Popong Otje Djungjunan ke Sumedang ini, merupakan salah satu agenda utama FPK Jabar, dalam rangka memperkuat jalinan silaturahmi dengan pemerintah daerah. 

Dalam kunjungannya, tokoh politik yang akrab disapa Ceu Popong ini didampingi juga oleh jajaran pengurus FPK Jabar dan FPK Kabupaten Sumedang. "Ini hanya kunjungan silaturahmi, bukan kunjungan kerja. Karena di FPK itu tidak ada garis komando, yang ada hanyalah garis silaturahmi. Jadi, kami mitra kerja dengan pemerintah,” ujar Ceu Popong. 

Baca Juga: Kepengurusan PD GPMB Sumedang Periode 2024 - 2028 Resmi Dilantik

Pada pertemuan tersebut, Ceu Popong juga memberikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang yang telah mendukung FPK Kabupaten Sumedang. 

Sebab berkat dukungan Pemkab Sumedang, jajaran pengurus FPK Kabupaten Sumedang, kini telah berhasil membentuk kepengurusan hingga di tingkat Kecamatan. 

“Alhamdulilah, sekarang kepengurusan FPK di Sumedang sudah ada sampai ke tingkat kecamatan. Ini sangat luar biasa, soalnya di daerah lain belum semua terbentuk," ucapnya. 

Baca Juga: Hasil Pemeriksaan, Hewan Kurban di Sumedang dalam Kondisi Sehat Sehat

Selain itu, Ketua FPK Jabar juga berpesan kepada seluruh komponen masyarakat yang ada di Kabupaten Sumedang, khususnya generasi muda, tentang arti penting sebuah pendidikan. 

Baik itu, pendidikan di lingkungan keluarga, pendidikan formal di sekolah, pendidikan non formal ataupun Pendidikan informal. “Dan yang paling penting yang harus kita perhatikan itu, utamanya pendidikan di keluarga. Sebuah negara tidak akan maju kalau tidak bisa mendidik generasi muda kita," tutur Ceu Popong. 

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah