Kemenag Sumedang Catat Calhaj Sumedang Termuda Berusia 18 Tahun, Tertua 87 Tahun

- 19 April 2024, 18:36 WIB
Calhaj asal Kabupaten Sumedang saat mengikuti pembukaan manasik haji di Gedung Islamic Center Sumedang
Calhaj asal Kabupaten Sumedang saat mengikuti pembukaan manasik haji di Gedung Islamic Center Sumedang /kabar-sumedang.com/Endan Dodi Kusnaedi/

KABAR SUMEDANG - Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumedang mencatat dari kuota calhaj Sumedang sebanyak 902 orang, calon jemaah haji (calhaj) termuda berusia 18 tahun sedangkan calhaj tertua 87 tahun.

Menurut Kasie Penyelanggara Haji dan Umroh Kemenag Sumedang H Rahmat Hidayat untuk calhaj termuda atas nama Muhamad Revan Andiatna warga Dusun Cikondang Desa Margamukti Kecamatan Sumedang Utara tergabung dalam KBIH An Nuur.

Sementara untuk calhaj tertua atasnama Ani alamat Dusun Pande Desa Cibuluh Kecamatan Ujungjaya tergabung dalam KBIH Asy-Syiffa Wal Mahmuudiyyah.

Baca Juga: Calhaj Sumedang mulai Jalani Manasik Haji yang Diselenggarakan Kemenag

"Adapun untuk calhaj Sumedang yang paling banyak berada dikisaran usia antara 51 tahun sampai 60 tahun yaitu sebanyak 252 orang," terang H Rahmat Hidayat Jumat 19 April 2024.

Sementara itu Kecamatan yang paling banyak memberangkatan calhaj pada tahun 2024 ini yaitu Kecamatan Sumedang Utara sebanyak 152 orang dan Kecamatan yang paling sedikit Kecamatan Surian sebanyak 5 orang.

Lebih lanjut dikatakan Rahmat untuk kuota haji Kabupaten Sumedang tahun 2024 ini ada peningkatan dari tahun sebelumnya.

Baca Juga: Kemenag Sumedang Fasilitasi 50 Pemudik untuk Balik Mudik Gratis Pasca Lebaran

"Kalau tahun sebelumnya kuota haji Sumedang 868 maka tahun ini naik menjadi 902 orang dan tentunya ini patut disyukuri agar daftar tunggu jemaah haji tidak terlalu lama dimana saat ini sekitar 16 - 17 tahun," jelasnya. ***

 

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x