Warga Cilopang Sumedang Tidak Akan Kesulitan Air Bersih Lagi

15 Juni 2024, 19:30 WIB
Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, sedang meresmikan bangunan SPAM di Desa Cilopang, Kecamatan Cisitu. /kabar-sumedang.com/DOK Pemda Sumedang/

 

KABAR SUMEDANG - Impian warga Desa Cilopang, Kecamatan Cisitu, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, untuk bisa memiliki sarana air bersih yang layak, kini akhirnya terwujud.

Pasalnya, di daerah tersebut kini telah dibangun Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR).

Peresmian bangunan SPAM di Desa Cilopang, Kecamatan Cisitu ini, dilakukan langsung oleh Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli, pada Jumat (14/6/2024), sore kemarin. 

Baca Juga: SMP Al Ma’soem Sumedang Wisuda 219 Siswa, Ganjar Taufiq: Alhamdulillah Lulus 100 Persen

Dengan diresmikannya SPAM ini, maka masalah krisis air bersih yang sering terjadi di wilayah Desa Cilopang, sudah dapat teratasi.

"Bangunan SPAM di Desa Cilopang, telah saya resmikan pada Hari Jumat kemarin. Mudah-mudahan, warga di sana tidak akan mengalami kesulitan air bersih lagi," kata Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, Sabtu, 15 Juni 2024.

Menurut Pj Bupati Sumedang, SPAM yang dibangun di wilayah Desa Cilopang itu merupakan salah satu program pemerintah dalam rangka menciptakan masyarakat hidup bersih dan sehat melalui penyediaan layanan air minum dan sanitasi berbasis masyarakat.

Baca Juga: Idul Adha, Peternak Sapi di Sumedang dapat Berkah

Setelah SPAM ini selesai dibangun, kata Yudia, maka untuk pemeliharaannya akan menjadi tanggung jawab masyarakat setempat selaku pemanfaat dari program tersebut. 

"Jadi, sleain sebagai pelaku utama dalam pembangunan SPAM, masyarakat juga sebagai penentu dalam setiap tahapan pembangunan. Mulai dari persiapan, perencanaan, pelaksanaan sampai dengan tahap pengoperasian dan pemeliharaan," ujar Pj Bupati Sumedang. 

Dalam pelaksanaannya, kata Yudia, pembangunan SPAM di Desa Cilopang ini dilaksanakan melalui pendekatan yang tanggap terhadap kebutuhan masyarakat, serta melanjutkan kegiatan peningkatan derajat kesehatan masyarakat, termasuk di lingkungan sekolah.

Baca Juga: Pelayanan KB Kontap MOP Bakal Bisa Dilakukan di Sumedang

Hal ini, tentunya sangat sejalan dengan komitmen pemerintah daerah untuk mencapai akses masyarakat terhadap air minum yang aman dan sanitasi yang layak secara berkelanjutan.

"Atas nama Pemkab Sumedang, saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu pembangunan SPAM ini. Semoga keberadaan SPAM ini, dapat mendorong masyarakat Desa Cilopang untuk hidup lebih sehat dan bersih. Pesan saya, tolong manfaatkan dan pelihara sarana ini dengan sebaik mungkin," tutur Pj Bupati Sumedang.***

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)

Tags

Terkini

Terpopuler