Prediksi Manchester United vs Aston Villa, Pembuktian Ten Hag

- 26 Desember 2023, 21:50 WIB
Laga kontra Aston Villa akan menjadi ajang pembuktian bagi Ten Hag, bahwa ia layak menukangi Manchester United.
Laga kontra Aston Villa akan menjadi ajang pembuktian bagi Ten Hag, bahwa ia layak menukangi Manchester United. /kabar-sumedang.com/DOK Instagram Manchester United/

 

KABAR SUMEDANG - Rentetan hasil buruk yang diraih membayangi Manchester United (MU) jelang laga melawan Aston Villa di Old Trafford, Rabu (27/12/2023) dini hari, pukul 03.00 WIB.

Hingga matchday 18 English Premier League (EPL), Setan Merah (Julukan MU) sudah menderita 8 kali kekalahan, dan tercecer di peringkat ke-8 klasemen sementara Liga Inggris.

Selain itu, MU juga dipastikan tersingkir dari ajang Liga Champions 2023/2024, menyusul hasil buruk yang mereka dapatkan.

Baca Juga: Here We Go! Talenta Muda Brasil Ini Resmi Gabung PSG

Kondisi buruk ini tentunya tidak mencerminkan jati diri MU sebagai klub raksasa Inggris, yang haus akan gelar.

Kepercayaan fans MU terhadap Ten Hag, yang telah melatih Marcus Rashford cs sejak musim lalu pun, kian memudar. Hal ini, disadari betul oleh Ten Hag.

"Fans MU tidak senang dengan (performa) kami dan kami harus memperbaikinya. Tentunya, kami memerlukan bantuan apa pun. Tapi pertama-tama, tim dan saya harus melakukannya," ucap Ten Hag seperti dikutip Kabar Sumedang dari akun X Fabrizio Romano, Selasa (26/12/2023).

Baca Juga: Prediksi, Head to Head dan Line Up Newcastle vs Nottingham Forest

Maka, bukan tidak mungkin jika MU kembali harus menelan kekalahan atas Aston Villa, posisi Ten Hag di Man United kian terancam.

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah