Pastikan Kesehatan Hewan Kurban, Pj Bupati Sumedang Lakukan Pengecekan ke Lapangan

- 15 Juni 2024, 19:41 WIB
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli lakukan monitoring dam pengecekan kesehatan hewan kurban langeung ke lapangan
Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli lakukan monitoring dam pengecekan kesehatan hewan kurban langeung ke lapangan /kabar-sumedang.com/Endan Dodi Kusnaedi/

KABAR SUMEDANG - Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli secara langsung turun ke lapangan untuk melakukan monitoring dan pengecekan hewan kurban di wilayah Sumedang Jumat 14 Juni 2024.

Adapun lokasi yang dikunjungi Pj Bupati Sumedang adalah kelompok ternak sapi Maju Jaya di Desa Cilopang Kecamatan Cisitu.

Kedatangan saya di kelompok ternak Maju Jaya adalah untuk mengecek secara langsung terkait ketersedian dan juga kesehatan hewannya sehingga layak dijadikan hewan kurban pada perayaan Idul Adha," jelas Yudia Ramli.

Baca Juga: Idul Adha, Peternak Sapi di Sumedang dapat Berkah

Dalam kesempatan itu Yudia Ramli pun mengapresiasi kelompok ternak Maju Jaya yang telah mempersiapkan hewan kurban lengkap dengan pemeriksaan kesehatannya.

"Saya lihat sapi sapi disini telah dipasang tanda sehat, artinya sapi sapi disini telah lolos tes kesehatan dan layak dijadkan hewan kurban," jelasnya.

Bahkan menurut Yudia, dirinya sudah tidak ragu lagi ketika sapi dari Sumedang akan dikirim ke luar daerah karena sudah lolos tes kesehatan dan dinyatakan sehat.

Baca Juga: Diskanak Sumedang kembali Lakukan Pemeriksaan Hewan kurban, kali ini Domba dan Kambing

Sementara itu tim kesehatan hewan dari UPTD Perikanan dan Peternakan Wilayah Situraja, Cisitu dan Darmaraja drh Yuli Jajuli mengatakan kalau pihaknya memastikan 100 % sapi dan domba yang akan dijadikan hewan kurban diwilayahnya layak dan sehat.

Hal ini didasarkan atas hasil pemeriksaan yang telah dilakukan tim dalam seminggu terakhir ini dengan cara mendatangi kandang kandang hewan kurban.

Halaman:

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah