Seorang Kakek Meninggal Dunia Dalam Peristiwa Kebakaran di Tanjungkerta Sumedang

27 September 2023, 11:22 WIB
Bangunan rumah permanen milik warga di Dusun Janggot, Desa Tanjungmulya, Kecamatan Tanjungkerta, Kabupaten Sumedang, ludes terbakar. /kabar-sumedang.com/Taufik Rohman/

KABAR SUMEDANG - Nasib nahas menimpa H. Aca (82) warga Dusun Janggot RT 02/01, Desa Tanjungmulya, Kecamatan Tanjungkerta, Kabupaten Sumedang, Provinsi Jawa Barat. 

Kakek renta yang kesehariannya bekerja sebagai petani ini, harus meninggal dunia akibat terjebak dalam peristiwa kebakaran yang terjadi di dalam rumahnya, Rabu, 27 September 2023, dini hari.

Berdasarkan informasi dari Dinas Satpol PP, Linmas dan Damkar Kabupaten Sumedang, kakek tersebut ditemukan di lokasi kebakaran dalam kondisi sudah terpanggang.

Baca Juga: Enam Posisi Jabatan di Polres Sumedang Diisi Pejabat Baru

"Iya betul, peristiwa kebakaran yang terjadi di Kecamatan Tanjungkerta dini hari tadi, memang telah menelan korban jiwa satu orang, yaitu Bapak Aca pemilik rumah tersebut," kata Kepala Bidang Penanggulangan Kebakaran dan Penyelematan pada Dinas Satpol PP, Linmas dan Damkar Kabupaten Sumedang, Cece Ruhiat, Rabu, siang.

Cece menyebutkan, peristiwa kebakaran yang telah menghanguskan bangunan rumah permanen milik H. Aca tersebut, dilaporkan mulai terjadi pada pukul 01.01 WIB.

"Kami mendapatkan laporan soal kebakaran itu kira-kira pukul 01.01 WIB. Tidak lama setelah menerima laporan tersebut, kami langsung menerjunkan Tim Damkar ke lokasi kejadian untuk melakukan upaya pemadaman," ujar Cece.

Baca Juga: Demi Meraih Juara di Hati Masyarakat, Forkopimda Sumedang Siap Optimalkan Peran Masing-masing

Dalam pelaksanaannya, sambung Cece, upaya pemadaman di wilayah Dusun Janggot, Desa Jatimulya, Kecamatan Tanjungkerta ini, melibatkan Regu 2 UPT Damkar Kota, dan Regu 2 UPT Damkar Conggeang.

Berkat kerja keras Tim Damkar bersama unsur TNI-Polri, dan masyarakat setempat, kobaran api di rumah permanen milik korban tersebut akhirnya bisa dipadamkan, hanya dalam waktu satu jam.

"Proses pemadamannya diperkirakan berlangsung sekitar satu jam. Soalnya pada pukul 02.55 WIB, kobaran api tersebut sudah berhasil dipadamkan. Terkait korban yang meninggal dunia, korban atau pemilik rumah ini diduga terjebak saat rumahnya kebakaran, sehingga tidak sempat menyelamatkan diri," tutur Cece.

Baca Juga: Pj Bupati Sumedang Dinobatkan Sebagai Pembina LPPL Terbaik oleh KPID Jabar

Adapun mengenai penyebab kebakarannya, sampai saat ini Cece belum bisa memberikan keterangan. Sebab menurut dia, saat ini masih dalam proses penyelidikan pihak kepolisian.

"Untuk penyebab kebakarannya masih dalam penyelidikan kepolisian. Selain menimbulkan korban jiwa sebanyak satu orang, kebakaran di Desa Tanjungmulya ini telah menimbulkan kerugian material mencapai Rp 200 juta," tutur Cece.

Atas banyaknya peristiwa kebakaran yang terjadi sekarang, Cece pun mengimbau kepada seluruh masyarakat Sumedang, supaya lebih berhati-hati dan waspada terhadap setiap potensi yang akan menimbulkan terjadinya kebakaran.***

Editor: Taufik Rochman (Kabar Priangan)

Tags

Terkini

Terpopuler