Barcelona Dihajar Girona, Real Madrid Pastikan Juara La Liga Spanyol Lebih Awal

- 5 Mei 2024, 20:14 WIB
Real Madrid memastikan gelar juara La Liga Spanyol 2023/2024 lebih awal, dengan menyisakan 4 laga.
Real Madrid memastikan gelar juara La Liga Spanyol 2023/2024 lebih awal, dengan menyisakan 4 laga. /Dede Hodijah/kabar-sumedang.com/DOK Instagram realmadrid

KABAR SUMEDANG - Real Madrid memastikan gelar juara untuk ke-36 kalinya sepanjang sejarah pada mathcday 34 La Liga Spanyol musim kompetisi 2023/2024.

Kepastian ini didapat Real Madrid setelah di matchday 34 tersebut mampu menaklukkan Cadiz dengan skor telak 3-0. Sementara di tempat lain, Barcelona menyerah 4-2 atas Girona.

Sehingga, dengan hasil ini, perolehan poin Real Madrid (87), sudah tidak bisa lagi terkejar oleh rival terdekat, yiatu Girona (74), dan Barcelona (73). Dengab laga hanya menyisakan 4 pertandingan.

Baca Juga: Jadwal Lengkap La Liga Spanyol Matchday 34: Big Match Girona vs Barcelona, Ayo Kejar Real Madrid!

Dengan 4 laga tersisa tersebut, pesaing Real Madrid paling maksimal hanya bisa menambah 12 poin.

Sehingga, keunggulan 13 poin yang dimiliki Real Madrid saat ini sudah tidak dapat terkejar dan ini sudah cukup untuk memastikan El Real sebagai juara musim ini.

Real Madrid vs Cadiz 3-0

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Inggris Matchday 36: Panas Dingin di Puncak!

EL Real (Real Madrid) memastikan gelar ke-36 ini dengan mengalahkan Cadiz 3-0, di hadapan pendukung mereka di Stadion Santiago Bernabeu.

Gol kemenangan Real Madrid sendiri masing-masing dicetak Brahim Diaz di menit 51, J. Bellingham di 68, dan Joselu di menit 93.

Halaman:

Editor: Dede Hodijah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah